Unilicense

Informasi Lain

Unilicense adalah sebuah system baru yang akan memudahkan user dalam mengamankan lisensi meski komputer berganti, berbeda OS, atau bahkan terdapat lebih dari satu OS dalam komputer PC.
ESET dengan unilicense system tetap dapat bekerja mengamankan komputer dari ancaman malware maupun infiltrasi melalui jaringan, e-mail dan removable media.
Proteksi lintas platform sangat signifikan untuk meningkatkan rasa aman user,
karena jaminan proteksi pada komputer. Kelebihan system unilicense yang bisa dinikmati adalah:

Home Edition:
– Untuk pengguna virtual komputer; satu lisensi dapat digunakan pada satu komputer dengan multiple OS.
Misal: menggunakan Windows operating system, namun pada virtual PC terdapat Mac dan Linux, maka cukup membutuhkan satu lisensi.
– Untuk perubahan sistem operasi; bila suatu saat pengguna ingin mengubah OS nya menjadi OS lain, maka lisensi yang sama dapat digunakan tanpa harus membeli lisensi tambahan.

Business/Enterprise Edition:
Lisensi yang terdapat pada business edition, dapat digunakan pada jaringan dengan sistem operasi yang berbeda. Misalnya, pada jaringan tersebut terdapat Linux, Windows dan Mac maka lisensi yang dibutuhkan adalah sama, tidak ada perbedaan.